Langkah Sederhana Perawatan Wajah untuk Usia 40 Tahun ke Atas

Tidak satu dua orang yang mengeluhkan masalah kulitnya pada usia kepala 4, karena memang pada usia ini kulit kita menghadapi beberapa hal yang seringkali tidak kita inginkan.

Beberapa masalah yang paling umum dihadapi adalah kerutan, garis garis halus, flek hitam dan bahkan kadang masalah yang lebih buruk dari itu.

Oleh karenanya, pada usia ini kita membutuhkan perawatan kulit yang lebih lanjut dibandingkan usia sebelumnya, tentu jika kita ingin kulitnya masih terlihat muda dan sehat.

Untuk mendapatkan ini, kita bisa menggunakan beberapa produk skincare dan melakukan beberapa tindakan perawatan secara disiplin.

Rutin memakai cleanser

Langkah yang paling awal untuk dilakukan dalam merawat kulit pada usia kepala 4 adalah denan rutin melakukan cuci muka. Gunakan salah satu cleanser dari banyak brand yang ada.

Misalnya anda bisa gunakan cleanser dari Wardah, Ms Glow, Ponds dan lainnya.

Pembersih wajah ini juga kita butuhkan untuk membersihkan sisa-sisa make up yang kadang tidak hilang hanya menggunakan air biasa.

Dan perlu juga diperhatikan untuk menggunakan cleanser yang sesuai dengan tipe kulit kita. Apakah kulit berminyak, berjerawat maupun normal.

Untuk tempat beli produk cleanser, anda bisa cek di marketplace maupun di toko saliha.store.

Memakai tabir surya

Setelah kita menggunakan cleanser untuk membersihkan kototran, debu maupun sisa make up. Maka kita juga disarankan untuk menggunakan sunblock.

Sunblock maupun Sunscreen memang disarankan sekali untuk digunakan. Karena ia berguna untuk melindungi kulit kita dari dampak buruk sinar matahari.

Banyak sekali yang abai menggunakan produk ini, akhirnya manfaat skincare yang sudah dibayar mahal tidak berguna sama sekali karena kembali rusak oleh sinar UV.

Untuk merek dan SPF yang dibutuhkan, anda bisa sesuaikan dengan kondisi anda saat ini.

Pemakaian serum

Salah satu produk skincare yang cukup popular adalah serum. Karena memberikan manfaat yang cukup signifikan dalam perawatan kulit dalam waktu yang singat.

Serum ini mengandung berbagai bahan yang dibutuhkan oleh kulit. Seperti vitamin E dan C misalnya. Tapi, kita harus menyesuaikan dengan tipe dan jenis kulit saat menggunakannya.

Moisturizer

Ya, kita juga membutuhkan pelembab. Karena dengan bantuan pelembab kulit kita menjadi lebih sehat dan tidak kering dan kusam.

Banyak kulit usia kepala 4 menjadi kering karena mereka jarang sekali menggunakan pelembab untuk meningkatkan kelembaban kulit.

Dengan menggunakan produ-produk yang kami sebutkan diatas, maka masalah kulit pada usia kepala 4 bisa kita atasi secara bertahap.

Memang masih banyak produk skincare lain yang bisa anda gunakan, tapi dengan menggunakan beberapa produk diatas sudah lebih dari cukup.